Mensos Tri Rismaharini Rencanakan Pengadaan Sepeda Motor Listrik di Wilayah Papua

INDONESIANEWS.ID: Menteri Sosial, Tri Rismaharini berencana mengembangkan transportasi darat berbentuk sepeda motor listrik demi membenahi aksesibilitas transportasi di wilayah Papua.

Wacana ini disampaikan Risma dalam pertemuannya dengan Rektor Universitas Cendrawasih (Uncen), Apolo Safanpo di Jayapura, Papua, Senin (4/10/2021).

Untuk mewujudkannya, Kemensos akan bekerjasama dengan Institut Teknologi Surabaya (ITS) untuk pengadaan sepeda motor listrik bertenaga baterai dengan nama GESITS.

Awalnya, Rismi berencana untuk mengembangkan mobil listrik, tapi urung dilanjutkan karena berbagai rintangan seperti keterbatasan infrastruktur.

“Saya sempat berencana untuk mengembangkan mobil listrik, tapi banyak rintangannya seperti harus bikin jembatan dan lain-lain. Maka dari itu yang paling masuk akal adalah mengembangkan motor. Namun motornya harus dimodifikasi untuk menyesuaikan medan. Dari situ aksesibilitas bisa kita jaga dengan bahan bakar listrik, agar tidak terpaku oleh BBM dan ekonomi bisa jalan,” ungkap Risma.

Baca Juga: Ketimpangan Tanah Masih Jadi Isu Pada HTN 2021

Selain sepeda motor listrik, ITS juga akan membuatkan stasiun pengisian energi dengan menggunakan teknologi solar cell untuk menunjang ekosistem sepeda listrik di Papua.

Tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas Provinsi Papua, Mensos juga memaparkan pengembangkan alat transportasi ini dapat dijadikan kesempatan bagi mahasiswa yang terlibat untuk meningkatkan keilmuannya.

“Ini memang sulit. Namun seperti kehidupan yang ketika kecil kita sulit untuk berjalan namun pada akhirnya bisa berlari, maka dari itu kita harus mulai dari sekarang. Mahasiswa ini akan bisa survive kalau mereka mengerti kondisi lapangan. Kalau hanya teori nanti tidak bisa merancangnya,” pungkasnya. (TA)

Redaksi
Author: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed